Wajah ku

Penyebab Dan Cara Mengatasi Jerawat

Guys, memiliki wajah yang putih,mulus,dan bersih merupakaan dambaan bagi setiap wanita. Namun, dengan banyaknya kotoran naupun polusi yang ada di sekitar kita membuat wajah kita bermasalah. Masalah yang paling sering dialami wanita pada wajahnya yaitu jerawat. Jerawat sangat mengganggu tentunya. Jerawat jyga membuat kita kurang percaya diri. Jerawat ditandai dengan adanya benjolan pada wajah yang biasanya disertai peradangan dan kemerahan pada wajah. Jerawat dapat disebabkan oleh banyak hal. Namun,kita tetap bisa mengatasinya. Entah itu dengan bahan alami atau obat jerawat. Berikut ini kita akan membahas beberapa penyebab dan cara mengatasi jerawat:

Penyebab Dan Cara Mengatasi Jerawat

sponsor: kezia skin expert.

Penyebab Jerawat

  1. Wajah Yang Berminyak

Salah satu penyebab jerawat adalah kulit yang berminyak. Anda dapat menghilangkan minyak pada wajah dengan mencuci wajah dengan sabun pencuci wajah anda. Pakailah sabun pencuci wajah yang sesuai dengan kondisi wajah anda.

  1. Wajah Yang Kotor

Wajah memang sangat sensitif terhadap kotoran. Untuk menghindari jerawat anda harus menjaga kebersihan wajah anda. Saat anda menyentuh wajah anda pastikan tangan anda dalam keadaan yang bersih. Terutama saat anda akan menggunakan make up yang diaplikasikan dengan tangan secara langsung. Jangan lupa untuk membasuh wajah anda agar tetap bersih. Namun,jangan mencuci wajah anda terlalu sering. Cucilah wajah anda maksimal dua kali sehari.

  1. Stress

Stress juga sangat berpengaruh pada wajah anda. Stres selain mempengaruhi kinerja otak anda jugavberpengaruh pada kondisi kulit anda. Stres juga dapat membuat anda tidak memperhatikan kondisi kulit anda dan tidak merawatnya.

Mengatasi Jerawat

Anda dapat mengatasi masalah jerawat dengan dua cara yaitu dari dalam dan dari luar.

  • Mengatasi Jerawat Dari Dalam:
  1. Konsumsi Buah-Buahan Dan Sayuran

Mengkknsumsi buah dan sayur bukan hanya baik untuk kesehatan tubuh tapi juga baik bagi kesehatan wajah. Buah dan sayur dapat menjaga kesegaran,kekencangan,dan kelembaban kulit anda.

  1. Gunakan Make Up Atau Kosmetik Yang Cocok Untuk Wajah

Dalam keguatan sehari-hari kita tidak terlepas dari make up. Hal ini juga berpengaruh pada wajah. Pastikan anda menggunkan make up yang cocok untukwajah anda. Make up yang tidak sesuai dengan wajah dapat menimbulkan berbagai iritasi pada wajah seperti jerawat,kulit yang memerah,ataupun membuat kulit wajah anda menjadi kusam. Jadi gunakanlah make up yang sesuai untuk wajah anda agar terhindar dari bebagai masalah wajah.

  1. Hindari Begadang

Bagi anda yang mengalami masalah pada wajah namun tidak merasa salah perawatan mungkin penyebabnya ialah karena anda sering begadang. Begadang juga berpengaruh pada wajah lho. Begadabg dapat membuat kulit anda terlihat kusam,dan terlihat lebih tua. Dan juga dapat menyebabkan timbulnya jerawat.

  • Mengatasi Jerawat Dari Luar:
  1. Gunakan Obat Penghilang Jerawat

Saat ini banyak sekali produk untuk mengatasi masalah jerawat pada kulit anda. Pastikan anda membelinya di apotik agar anda dapat bertanya cara kerja,efek samping,dan jenis obat jerawat yanh sesuai untuk wajah anda. Jangan sampai obat jerawat yang anda gunakan malah membuat jerawat anda semakin parah. Periksa lula keamanan obat tersebut dengan mengecek apakah sudah terdaftar secara resmi atau belum. Dan periksa juga komposisinya.

  1. Menggunakan Jeruk Nipis

Apabila anda ingin menggunakan cara alami untuk mengatasi masalah jerawat anda maka anda dapat menggunakan jeruk nipis. Jeruk nipis dipercaya dapat mengatasi masalah jerawat walaupun belum terbuksi secara ilmiah. Namun kandungan zat asal alfa-hidroksi(AHA) dapat membuka pori-pori yang tersumbat oleh kotoran. Jeruk nipis juga dapat bersifat antibakteri karena zat-zat yang terkandung di dalamnya. Cara untuk menjadikan jeruk nipis sebagai masker cukup mudah. Siapkan jeruk nipis,lalu potong menjadi dua dan peras. Air perasan jeruk nipis inilah yang kita gunakan sebagai masker. Anda dapat mengoleskannya menggunakan kapas secara merata. Namun,jangan oleskan pada kulit wajah yang sehat ya. Kemudian diamkan sampai mengering dan bilas menggunakan air hangat hingga bersih. Selain menggunakan jeruk nipis anda juga dapat menggunakan jeruk lemon sebagai masker penghilang jerawat.

  1. Menggunkan Lidah Buaya

Selain masalah saat jerawat masih berbentuk benjolan dan meradang,masalah setelah itu yaitu masalah bekas jerawat. Anda dapat menghilangkan bekas jerawat secara alami dengan menggunakan lidah buaya. Caranya anda cukup mengoleskan lendir lidah buaya pada daerah yang terdapat bekas jerawat. Diamkan sampai mengering kemudian bilas dengan air sampai bersih.

  1. Menggunakan Es Batu

Bukan hanya lidah buaya yang dapat menghilangkan bekas jerawat anda. Anda juga dapat menggunakan es batu untuk mengatasi masalah bekas jerawat. Cukup dengan membungkus es batu dengan kain yang bersih,lalu kompres wajah yang terdapat bekas jerawat dengan es batu tersebut sampai wajah terasa mati rasa.

  1. Menggunakan Madu

Madu juga dapat anda gunakan sebagai penghilang bekas jerawat maupun jerawat yang masih kemerahan. Anda harus menggunakan madu yang alami. Karena kandungan dalam madu alami lebih baik dalam menghilangkan bekas jerawat. Selain itj madu juga dapat menjaga kelembaban dan sangat aman bagi anda yang memiliki kulit yang sensitif. Untuk menghilangkan bekas jerawat, anda cukup mengokeskan madu pada daerah yang ada bekas jerawat. Madu juga dapat anda gunakan sebagai campuran masker lainnya untuk wajah anda seperti timun,lemon,dan kacang almond.

Nah,itulah beberapa penyebab dan cara mengatasi jerawat. Lakukanlah secara teratur agar jerawat anda berkurang dan wajah anda semakin mulus dan bersih. Oke, see you next time ya.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top
$(window).load(function() { // The slider being synced must be initialized first $('.post-gallery-bot').flexslider({ animation: "slide", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, itemWidth: 80, itemMargin: 10, asNavFor: '.post-gallery-top' }); $('.post-gallery-top').flexslider({ animation: "fade", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, prevText: "<", nextText: ">", sync: ".post-gallery-bot" }); }); });