Parenting Info

Moment Tak Terlupakan Setelah Memiliki Anak Pertama Kalinya

Setelah moment membahagiakan pernikahan, kehamilan dan akhirnya memiliki buah hati untuk pertama kalinya akan menggiring Anda untuk merasakan berbagai moment spesial ldan membahagiakan. Salah satunya adalah Anda pasti akan merasakan Moment Tak Terlupakan Setelah Memiliki Anak Pertama Kalinya yang hanya akan Anda rasakan ketika buah hati pertama lahir. Kehadiran dari si buah hati akan membuat Anda merasakan menjadi orang tua yang seutuhnya. Bahkan dengan adanya kehadiran dari buah hati ini akan membuat Anda merasa kebahagiaan seutuhnya dalam pernikahan Anda.

Moment Tak Terlupakan Setelah Memiliki Anak Pertama Kalinya

Sponsored by: perawatan wajah

Tak hanya cukup disitu saja, setelah buah hati lahir Anda juga akan merasakan berbagai moment tak terlupakan yang hanya akan Anda rasakan sekali dalam seumur hidup. Jika dalam pernikahan mungkin Anda sudah menemukan berbagai moment baru dan hal yang tidak pernah Anda bayangkan sebelumnya, maka setelah lahir anak pertama Anda juga akan merasakan berbagai hal yang baru dan pastinya menjadi moment paling berharga di hidup Anda. Berikut ini berbagai moment yang hanya akan Anda rasakan ketika Anda memiliki anak pertama dan tak pernah Anda rasakan lagi setelahnya.

1. Melihat Buah Hati Pertama Kali

Moment bahagia dan tak terlupakan dimulai ketika buah hati sudah berhasil terlahir di dunia ini. Pasti akan terasa berbeda ketika melihat anak lahir pertama kalinya yang langsung dari tubuh Anda. Saat buah hati sudah selamat dan sampai pada pelukan Anda, Anda akan benar-benar merasakan moment yang sangat berharga. Anda akan merasakan menjadi orang tua untuk pertama kalinya ketika anak sudah berada dalam pelukan Anda. Kebahagiaan luar biasa pasti akan langsung menyelimuti Anda dan keluarga saat itu juga.

2. Saat Anak Tertawa Pertama Kalinya

Moment yang luar biasa membahagiakan dan berbeda diantara moment yang lainnya  adalah ketika anak beranjak besar. Kemudian ketika anak sudah tumbuh menjadi anak yang semakin berkembang dan pintar, ia akan menunjukan moment dimana anak pertama kalinya bisa tertawa dan diajak untuk bercana. Saat seperti inilah yang akan memberikan kebahagiaan tiada duanya di dunia dan seumur hidup Anda. Bahkan, senyuman dan juga tawa tulus dari anak juga akan menjadi sumber kebahagiaan yang paling mengesankan untuk Anda. Ditambah lagi ketika anak sudah beranjak lebih besar, ia bisa menjadi sumber kebahagiaan dengan candaan dan senyuman yang ia berikan. Bahkan, anak bisa menjadi penawar letih bagi orangtuanya setelah seharian penuh bekerja keras.

3. Mendapat ‘Hadiah’ Dari Buah Hati

Bayi memang belum bisa mengurus segalanya sendiri dan harus dibantu oleh orangtuanya. Bahkan untuk urusan bung air kecil dan buang air besar bayi pasti juga belum bisa mengurusnya sendiri sehingga terkadang bayi akan memberikan hadiah tak terduga ini bahkan ketika Anda menggendongnya. Meskipun telrihat sangat jorok tetapi pasti orangtua akan merasa sangat senang dan juga merasa jengkel dalam satu waktu ketika anak memberikan hadiah khusus untuk orang tuanya. Tetapi pasti hal ini akan menjadi sangat lucu dan sangat menyenangkan ketika Anda baru pertama kalinya merasakan berbagai hal ini.

4. Menggendong dan Menimang-nimang

Satu kegiatan yang pasti akan Anda rasakan dan lakukan ketika sudah memiliki buah hati adalah menggendong dan menimang anak. Hal ini biasa dilakukan ketika anak akan tidur ataupun ketika anak rewel. Pasti ketika pertama kali akan ada perasaan kaku dan juga cara yang belum benar ketika menggendong anak untuk pertama kalinya. Proses menggendong dan juga menimang anak ini pasti tidak akan pernah dirasakan sebelumnya. Ditambah lagi ketika anak sampai tertidur di gendongan Anda dan bisa melihat tampilan yang begitu lucu dan menggemaskan.

5. Buah Hati Berjalan Untuk Pertama Kalinya

Perkembangan anak yang juga menampilkan jika anak sudah berkembang dengan baik adalah ketika anak berkembang dan menunjukan proses perkembangannya seperti saat ia berlatih untuk berjalan. Proses berjalan untuk anak pertama pasti akan sangat mengesankan dan meninggalkan moment yang berbeda. Bahkan sat ia berjalan secara terbata-bata, harus terjatuh hingga ia berhasil untuk berjalan tanpa pegangan akan menjadi moment yang sangat mengesankan.

6. Saat Anak Sudah Mulai Bercerita

Proses berkembangnya buah hati meang menjadi satu moemnt yang sangat membahagiakan bagi orang tua. Bahkan meskipun hanya perkembangan yang sedikit saja sudah menjadi hal yang begitu membahagiakan dan menjadi moment yang tiada duanya di dunia ini. Salah satu moment yang juga bisa sangat membahagiakan adlah ketika anak sudah mulai bisa bercerita untuk berbagai hal yang dialaminya. Bahkan, meskipun cerita tersebut merupakan cerita yang mengada-ada dan tidak masuk akal namun hal ini akan menjadi satu moment yang tak terlupakan dan membahagiakan untuk anak. Saat moment seperti ini anak memberikan pengalaman yang berbeda dan menjadi hal yang lain yang dirasakan oleh orang tua yang baru merasakan memiliki anak untuk pertam akalinya.

Berbagai hal diatas merupakan moment yang pastinya tidak bisa Anda temukan lagi bahkan ketika anak kedua. Moment nya pasti akan berbeda dengan suasana dan situasi yang berbeda juga. Oleh karena itulah, demi mendapatkan moment terbaik ini selalu perhatikan dan selalu nikmati moment tumbuh kembang anak yang tidak akan terjadi untuk kedua kalinya dalam Hidup Anda.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top
$(window).load(function() { // The slider being synced must be initialized first $('.post-gallery-bot').flexslider({ animation: "slide", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, itemWidth: 80, itemMargin: 10, asNavFor: '.post-gallery-top' }); $('.post-gallery-top').flexslider({ animation: "fade", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, prevText: "<", nextText: ">", sync: ".post-gallery-bot" }); }); });