Travelling

Liburan Asyik di Yogyakarta Bersama Sahabat

Yogyakarta merupakan salah satu kota tujuan wisata di Indonesia yang banyak dikunjungi, bahkan oleh wisatawan asing. Daerah yang berbatasan langsung dengan provinsi Jawa Tengah bagian selatan ini, mempunyai banyak tempat untuk menikmati hiburan yang menarik. Yang tentunya bisa kamu jadikan tujuan berlibur bersama teman-teman terbaik. Tidak ada salahnya kamu memilih liburan asyik di Yogyakarta.

liburan asyik di yogyakarta

Sponsor: kezia skin expert

  1. Keraton Yogyakarta

Keraton Yogyakarta dapat diletakan pada urutan pertama kategori tempat wisata unik di Yogyakarta. Tempat wisata ini ramai pengunjung. Keraton Yogyakarta adalah sebuah bangunan bersejarah kesultanan Yogyakarta yang ditinggali oleh Sultan dan keluarganya. Di sana kamu akan dimanjakan oleh arsitektur kesultanan kuno. Para pengunjung pun diperbolehkan berkunjung ke museum dengan koleksi barang-barang kesultanan Yogyakarta. Konon, sebagian dari koleksi merupakan hadiah dari raja Eropa. Kamu bisa mengunjungi Keraton Yogyakarta dari jam 8 pagi sampai dengan jam 2 siang saja.

  1. Candi Prambanan

Candi Prambanan merupakan kompleks candi Hindu yang terbesar di Indonesia, sehingga wajib kamu jadikan sebagai destiniasi wisata. Sekeliling tembok Candi Prambanan juga dihiasi relief yang diukir mengelilingi candi. Di mana relief tersebut menceritakan kisah Ramayana dan Krishnayana. Jarak candi ini sektiar 17 KM dari pusat kota Yogyakarta. Sangat gampang menuju Candi Prambanan, bisa dengan mobil pribadi atau naik bus.

  1. Pantai Parangtritis

Pasti kamu sering mendengar pantai Parangtritis. Pantai yang paling terkenal di Yogyakarta. Barangkali kamu mengenalnya dari cerita mistis Nyi Roro Kidul, yang mana semua pengunjung tidak boleh mengenakan pakaian warna hijau. Lokasi pantai ini sekitar 25 KM di selatan pusat kota Yogyakarta. Yang unik dari Pantai Parangtritis, terdapat bukit pasir atau gumuk di sekitar pantai. Ada pula permainan paralayang di bukit Parangdong. Cobala untuk suatu pengalaman yang berbeda.

Tetapi, kamu mesti perlu berhati-hati.  Karena Parangritis berada di tepi Samudra Hindia. Lautnya memiliki ombak dan arus yang cukup besar dan kuat. Tak sedikit pengunjung yang menjadi korban—terseret ombak.

  1. Jalan Malioboro

Malioboro adalah nama sebuah jalan legendaris di Yogyakarta. Kalau kamu pernah mengunjungi Yogya sebelumnya, pasti mengetahui nama Malioboro. Jalan ini tidak pernah sepi dari pengunjung. Bagaimana tidak di sana menawarkan pengalaman wisata belanja dan wisata kuliner yang tak ada habisnya. Kamu juga bisa berfoto di penanda Jalan Malioboro. Eits, harus mengantri terlebih dahulu, ya.

Waktu siang hari, di sepanjang Malioboro ada banyak sekali penjaja aksesoris seperti pakaian, tas, sandal, gantungan kunci, kerajinan tangan, batik, dan barang-barang unik lainnya.  Harganya pun lumayan murah. Sedangkan pada malam, akan ada penjual makanan lesehan khas Yogyakarta. Buat kamu yang gemar wisata kuliner di malam hari. Kamu bisa mencobanya bersama para sahabatmu. Pasti liburanmu semakin seru.

  1. Goa Jomblang

Goa Jomblang adalah sebuah wisata goa yang berada di Gunung Kidul, Yogyakarta. Goa Jomblang sendiri berbentuk vertical. Di dalamnya ada sebuah hutan purba. Apabila kamu ingin melihat tembusan cahaya atau yang biasa disebut cahaya surga, datanglah ke Goa Jomblang pada jam 10 sampai dengan jam 12 siang, Dari keindahan beserta keunikannya Goa Jomblang, kamu tidak perlu ragu untuk menjadikannya salah satu tempat wisata di Yogyakarta, bersama sahabat terbaik.

  1. Arung Jeram Citra Elo

Kota Jogja pula memiliki wisata arung jeram. Adalah Arung Jeram Citra Elo adalah salah satu arung jeram yang paling cocok untuk keluarga atau pemula. Sebab arung jeram di citra elo mempunyai arus yang tidak berbahaya bila dibandingkan dengan sungai lain di sekitar Yogyakarta. Selain itu kamu bisa bermain di sana kapan saja. Tidak seperti sungai lain di Yogyakarta, yang kebanyakan hanya dapat diarungi pada saat musim hujan saja.

  1. Kebun Binatang Gembira Loka

Kalau kamu dan sahabat ingin wisata nuansa hewan, di Yogyakarta juga ada, lho. Nama tempatnya Kebun Binatang Gembira Loka. Di sana  banyak koleksi hewan dari berbagai tempat di dunia. Tidak hanya melihat, kamu pun dapat berinteraksi dengan berbagai jenis hewan di sana. Kebun binatang gembira loka pula menyediakan wahana permainan. Ada tangkap ikan, sepeda air, ATV, perahukayuh, menunggang gajah, menunggang onta, dan lain-lain. Harga tiket masuk Kebun Binatang Gembira Loka adalah 25,000 Rupiah per orang.

  1. Gunung Merapi

Bisa dibilang gunung Merapi merupakan salah satu gunung paling fenomenal di sekitar Yogyakarta. Juga sebagai lokasi pendakian favorit oleh para pecinta alam yang hobi mendaki gunung. Kita akan menikmati keindahan matahari terbit di puncaknya. Harga tiket masuk kawasan wisata Gunung Merapi murah, hanya 3,000 Rupiah per orang.

  1. Candi Borobudur

Candi Borobudur yang menjadi primadona wisata Jogja ini berlokasi di Magelang, sekitar 40 km dari Yogyakarta. Namanya terkenal hingga ke berbagai belahan dunia. Candi Borobudur adalah sebuah candi Buddha terbesar di dunia. Di sana terdapat bangunan relief dan patung Buddha. Bahkan diklaim memiliki jumlah terbanyak di dunia.

Kadang ada biksu yang berziarah di Candi Borobudur. Karena Candi tersebut dijadikan sebagai sebuah monumen model dari alam semesta yang merupakan tempat suci. Untuk dapat masuk ke area Candi Borobudur, pengunjung diwajibkan menggunakan sarung.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top
$(window).load(function() { // The slider being synced must be initialized first $('.post-gallery-bot').flexslider({ animation: "slide", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, itemWidth: 80, itemMargin: 10, asNavFor: '.post-gallery-top' }); $('.post-gallery-top').flexslider({ animation: "fade", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, prevText: "<", nextText: ">", sync: ".post-gallery-bot" }); }); });