Tubuh ku

Langkah Mudah Bugarkan Tubuh Dengan Singkat

Langkah Mudah Bugarkan Tubuh Dengan Singkat

Rutinitas aktivitas dan kesibukan seringkali membuat kita jenuh dan bosan. Celakanya kita sulit membuang rasa jenuh itu, bahkan menjadi kurang bersemangat ditambah lagi dengan rasa penat. Mempunyai kesibukan yang begitu padat membuat kita tak bisa menyempatkan untuk berolahraga. Nah sekarang ada beberapa langkah mudah bugarkan tubuh dengan singkat.

sponsor: dr rochelle skin expert.

yang tidak banyak menyita waktu. Dengan begitu akan membuat hidup kita lebih bersemangat untuk menjalani aktivitas sehari hari.

  1. Do Nothing

Jangan melakukan apa-apa. Ya anda cukup diam saja, menyenangkan bukan. Kita tak perlu melakukan apapun.  Bersantailah sejenak , diam sejenak, berfantasi,  berimajinasi, melamun dengan melihat lihat di sekitar lingkungan anda berada. Hal ini bertujuan untuk meringankan beban pikiran anda dan membantu merefresh otak .

  1. Pejamkan Mata

Jika pekerjaan sudah membuat stress, lelah, penat, suntuk, bosan jangan paksakan untuk terus menerus bekerja karena hasilnya bisa membuat tubuh kita menjadi sakit. Usahakan untuk merelaksasi tubuh kita dengan cara memejamkan mata dan bebaskan pikiran anda sejenak. Beri kesempatan tubuh untuk beristirahat, untuk mengembalikan keseimbangan tubuh.

  1. Gerakkan Tubuh

Dengarkanlah musik favorit kita,  lalu cobalah untuk bergoyang dan menggerakkan tubuh , rasakan tubuh kita terasa rileks, dan hati bahagia.  Saat itu anda akan merasakan tubuh anda semakin berenergi.

  1. Tersenyumlah

Tersenyumlah karena senyum dapat memberikan efek merelaksasikan ratusan syaraf di wajah dan melepaskan stress dan menyalurkan aliran positif keseluruh tubuh . Sehingga tersenyum membuat orang menjadi terlihat lebih awet muda . Lagi pula tersenyum adalah hal termurah dan mudah, dan dapat membuat orang lain senang dan bahagia.

  1. Lakukan Peregangan

Melakukan peregangan setiap hari begitu bangun tidur, membuat hari anda terasa segar dan bugar . Lakukan juga peregangan pada saat bekerja dikantor. Orang yang bekerja di balik meja dan nyaris sepanjang hari duduk atau berdiri saja untuk mengerjakan tugas tugasnya sangat mungkin mengabaikan postur tubuhnya.  Mereka sering mengalami nyeri punggung dan sakit pinggang akibat kekeliruan sikap tubuh. Apabila kekeliruannya sudah semakin berat akan mengakibatkan nyeri hebat karena penjempitan saraf di tulang belakang, maka lakukanlah peregangan sesering mungkin saat bekerja .

  1. Perbanyak Minum Air Mineral

Otak kita 75% nya adalah air. Dan organ inilah yang mudah kehilangan cairan. Bila otak kita kehilangan cairan, kita tidak akan bisa berpikir jernih.  Maka dari itu, jangan lupa minum air, agar otak kita selalu segar. Dianjurkan untuk minum air mineral 8-9 Liter perharinya. Air mineral ini juga berfungsi untuk mengeluarkan zat zat bahkan penyakit melalui air seni.

  1. Tarik Nafas Dalam-Dalam

Pada saat kita menarik nafas kita memasukkan oksigen yang dibutuhkan oleh tubuh dan ketika kita mengeluarkan nafas maka 70% kotoran dalam tubuh dikeluarkan melalui paru paru dan keluar melalui hidung. Agar proses ini optimal, tariklah nafas dalam-dalam lalu hembuskan perlahan-lahan . Lakukan ini setiap pagi ketika udara masih segar.

Dengan melakukan hal-hal mudah di atas, anda dapat merelaksasikan tubuh anda sejenak di tengah kesibukan rutinitas sehari-hari. Namun sesekali anda dapat pergi ke tempat spa untuk memanjakan tubuh anda.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top
$(window).load(function() { // The slider being synced must be initialized first $('.post-gallery-bot').flexslider({ animation: "slide", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, itemWidth: 80, itemMargin: 10, asNavFor: '.post-gallery-top' }); $('.post-gallery-top').flexslider({ animation: "fade", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, prevText: "<", nextText: ">", sync: ".post-gallery-bot" }); }); });