Wajah ku

Kenali Bentuk Wajahmu Sebelum Make Up

Wajah adalah pintu utama untuk memperkenalkan diri kita.  Karakter yang dihasilkan oleh keseluruhan organ diwajah memang tidak bisa dipalsukan , terlebih jika gaya berbicara dan bahasa tubuh sudah tertangkap. Namun demikian , kita masih bisa berupaya menonjolkan bagian bagian tertentu yang kita anggap menarik , sekaligus juga menyembunyikan kekurangan kekurangan yang dapat menurunkan keindahan wajah . Dengan menerapkan riasan yang tepat sesuai usia dan acara yang kita hadiri, maka kepercayaan diri pun akan bertambah, sehingga orang orang disekitar kita pun turut merasakan efek positif yang terpancar dari kita . Untuk mendapatkan hasil mengaplikasian make up yang sesuai dengan struktur wajah maka dari itu kita harus terlebih dahulu kenali bentuk wajahmu sebelum make up .

Kenali Bentuk Wajah Sebelum Menggunakan Make Up

sponsor: kezia skin expert.

Mengetahui struktur wajah sangat penting untuk mengaplikasikan make up pada wajah anda . Tampil cantik sebenarnya bukan perkara yang sulit selain make up harus sesuai dengan gaya yang anda pilih, bentuk wajah juga ternyata memberikan pengaruh pada tampilan riasan anda .

  1. Bentuk Wajah Oval

Beruntunglah bagi anda yang memiliki bentuk wajah oval, karena semua proporsi bentuk wajah oval dianggap ideal . Untuk menyempurnakan penampilan anda, perhatikan bentuk lingkungan alis, tetaplah menjaga lengkung alami dari alis agar terkesan tidak terlalu dramatis .

2. Bentuk Wajah Bulat

Wajah bulat sebaiknya gunakan foundation warna lebih gelap dari warna asli kulit.  Tujuannya agar wajah tampak lebih oval . Bentuklah shading pada pipi dan rahang.  Setelah itu, Aplikasi kan blush on warna soft pink pada area pipi , tetapi hindari membaurkannya pada bantalan pipi . Hal tersebut dapat membuat wajah terlihat lebih bulat .

3. Bentuk Wajah Lonjong

Untuk wajah lonjong sebaiknya ciptakan tampilan riasan bentuk oval yang ideal karena dapat membuat wajah lebih pendek dan lebih luas . Oleskan foundation cair sesuai dengan warna kulit keseluruh wajah. Selanjutnya berikan bedak warna gelap.

4. Bentuk Wajah Segitiga

Bentuk wajah segitiga dapat dilihat dari ukuran dahi yang kecil . Agar terlihat lebih lebar,  maka Aplikasikan foundation dengan warna yang lebih muda dari warna asli kulit.

5. Bentuk Wajah Persegi

Bentuk wajah persegi memiliki struktur garis tulang rahang yang keras pada bentuk wajah . Banyak yang bingung bagaimana mengaplikasikan riasan pada bentuk wajah seperti ini . Sebaiknya berikan aplikasi riasan pada rahang selembut mungkin dan gunakan teknik shading pada dahi dan tulang rahang dengan foundation berwarna lebih gelap .

6. Bentuk Wajah Hati

Bentuk wajah seperti ini memiliki dahi yang cenderung lebar dan dagu yang kecil . Untuk menyempurnakan bentuk wajah sebaiknya alis mata dibiarkan tebal dan dengan bentuk lengkungan yang relatif lurus . Hal ini untuk membantu mengimbangi bentuk wajah.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top
$(window).load(function() { // The slider being synced must be initialized first $('.post-gallery-bot').flexslider({ animation: "slide", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, itemWidth: 80, itemMargin: 10, asNavFor: '.post-gallery-top' }); $('.post-gallery-top').flexslider({ animation: "fade", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, prevText: "<", nextText: ">", sync: ".post-gallery-bot" }); }); });