Gosip

Inilah Nama-Nama Aktris Muda Berbakat di Indonesia

Tidak perlu jauh-jauh ke luar negeri, Indonesia mempunyai pemain film wanita muda berbakat. Bahkan di antaranya ada beberapa yang bayarannya termahal. Mereka bermain di beberapa film dan masuk banyak nominasi penghargaan. Siapa saja mereka? Inilah nama aktris muda berbakat:

Nama aktris muda berbakat

Sponsor: cream pemutih wajah

  1. Chelsea Islan

Kelahiran 2 Juni 1995 di Washington, D. C., Amerika Serikat. Ia mengawali karirnya saat bermain film Refrain, Street Society, Merry Riana: Mimpi Sejuta Dolar, dan Dibalik 98. Ia pun pernah bermain di serial televise Tetangga Masa Gitu? di Net. Chelsea mulai memasuki dunia hiburan pada tahun 2013, dan film yang kali pertama dimainkan adalah Refrain. Tahun 2016 kemarin, ada beberapa film yang diperankan:

  • 3 Srikandi
  • Headshot
  • Pinky Promise
  • Rudy Habibie

Meski tergolong baru, rupanya artis cantik ini sudah meraih beberapa penghargaan:

  • 2014: Piala Maya pada film Stree Society
  • 2015: Indonesian Movie Award, Indonesian Choice Awards, Global Seru Awards pada film Dibalik 98
  • 2016: Festival Film Bandung dengan film Rudy Habibie
  • 2017: Indonesian Box Office Movie Awards dan Usmar Ismail Awards dengan film Rudy Habibie
  1. Acha Septriasa

Pemilik nama lengkap Jelita Septriasa ini lahir tanggal 1 September 1989, tidak hanya bakat menyanyi tetapi juga jago berakting. Acha kerap bermain di beberapa film terkenal, bahkan tahun 2007 ia menempati sebagai salah satu aktis dengan bayaran termahal sebesar 180 juta per film. Inilah film yang pernah dimainkan oleh Acha: Apa Artinya Cinta?, Heart, Love is Cinta, Love, In The Name of Love, Krazy Crazy Krezy, Sabtu Bersama Bapak, dan masih banyak lagi.

Beberapa penghargaan yang pernah diraih: pemeran utama wanita terpuji di faestival film bandung 2011, pemeran utama wanita terbaik di festival film Indonesia 2012, dan masih banyak lagi.

  1. Nirina Zubir

Pemilik nama lengkap Nirina Raudhatul Jannah Zubir ini mengawali karirnya sebagai VJ MTV Indonesia. Wanita yang lahir 12 Maret 1980 ini pula mempunyai keahlian berakting. Debut acting pada film 30 Hari Mencari Cinta—waktu itu bersama Luna Maya. Beberapa film yang pernah diperankan: 30 hari mencari cinta, belahan jiwa, mirror, heart, get married, kamulah satu-satunya, love is cinta, get married 2, purple love, get married 3, hafalan shalat Delisa, bidadari-bidadari surga, coboy junior the movie,  get m4rried, comic 8, silent hero(es), 99% muhrim: get married 5, aku ingin ibu pulang, dan shy shy cat.

Kemdian beberapa penghargaan yang pernah diraih: aktris terfavorite Indonesian movie awards 2007, Piala citra sebagai pemeran utama wanita terbaik di Festival Film Indonesia 2006, aktris terpuji di festival film bandung 2007, aktris terbaik di Indonesian movie awards 2008, dan masih banyak lagi.

Tahun 2007 Nirina menyandang sebagai salah satu aktris termahal dengan biaya 250 juta per film.

  1. Luna Maya

Pemilik nama lengkap Luna Maya Sugeng juga memiliki bakat acting yang baik. Lahir di Denpasar, 26 Agustus 1983 ini mengawali karirnya sebagai model. Baru tahun 1999 ia terjun ke dunia film dengan berperan di film 30 Hari Mencari Cinta. Tahun 2005, Luna kembali bermain dalam film Brownies dan Bangsal 13.

Namanya kian melambung sesudah berperan di Cinta Silver dan Ruang. Beberapa nominasi yang pernah di terimanya: nominasi festival film bandung 2007 dengan kategori lakon utama wanita terpuji dalam film Jakarta Undercover, MTV Indonesia Movie Awards 2007 dengan kategori Most Favourite Actress dalam film Pesan dari Surga, dan masih banyak lagi.

  1. Tara Basro

Perempuan bernama lengkap Andi Mutiara Pertiwi Basro ini berhasil membuktikan dirinya sebagai aktris terbaik tahun di ajang Festival Film Indonesia (FFI) 2015, melalui film besutan sutradara Joko Anwar yang berjudul A Copy of My Mind tersebut. Sekalipun belum dirilis saat itu, A Copy of My Mind sudah meraup prestasi, yakni tujuh nominasi Festival Film Indonesia (FFI) 2015, yaitu menjadi nominasi film terbaik.

Film dengan genre drama romantis tersebut pun mendapat apresiasi tinggi di festival film luar negeri: 19th Busan International Film Festival, 72nd Venice International Film Festival 2015, dan Toronto International Film Festival 2015 di Toronto, Kanada. Adapun penghargaan yang diraih oleh wanita kelahiran 11 Juni 1990 adalah: pemeran utama wanita terbaik pada festival film Indonesia dan pemeran utama wanita terfavorite dalm usmar awards 2016.

  1. Dian Sastrowardoyo

Walau sempat vakum selama kurang lebih 6 tahun, rupanya nama Dian Sastro masih cukup kuat menggulung nama-nama beken di jagad film Indonesia. Film lanjutan Ada Apa dengan Cinta (AADC) dan Kartini versi Hanung Bramantyo berhasil menambah popularitas aktris cantik ini. Hal itu membuktikan, kehadiran ibu dua anak ini masih dinanti para penggemarnya. Beberapa penghargaan yang pernah diraih: aktris terbaik pada festival film internasional Singapura ke-15 dalam pasir berbisik, aktris terpuji pada festival film bandung dalam film ada apa dengan cinta, pemeran utama wanita terbaik melalui film ada apa dengan cinta, dan masih banyak lagi.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top
$(window).load(function() { // The slider being synced must be initialized first $('.post-gallery-bot').flexslider({ animation: "slide", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, itemWidth: 80, itemMargin: 10, asNavFor: '.post-gallery-top' }); $('.post-gallery-top').flexslider({ animation: "fade", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, prevText: "<", nextText: ">", sync: ".post-gallery-bot" }); }); });