Makanan Kesehatan

Ini Dia Beda Susu Whey Protein Dan Kasein

Ini Dia Beda Susu Whey Protein Dan Kasein

Apa beda susu whey protein dan kaseinKhasiat susu sendiri merupakan minuman yang sangat menyehatkan bagi badan karena kandungan nutrisinya sangat dibutuhkan oleh tubuh. Di sisi yang sama, susu juga bermanfaat untuk pembentukan otot dan tulang. Susu yang bermanfaat untuk pembentukan otot sering disebut susu whey protein dan kasein. Kedua unsur tersebut sangat melekat pada susu karena mempunyai peran dan fungsi masing-masing bagi tubuh. Berikut ini uraian mengenai beda susu whey protein dan kasein yang perlu Anda ketahui.

Sponsor: cream perawatan wajah

  • Susu Whey Protein

Susu Whey Protein adalah jenis susu yang banyak mengandung protein di dalamnya. Susu dengan kandungan protein yang tinggi ini akan membuat tubuh lebih cepat mencerna serta menyerap protein susu ini. Tubuh hanya membutuhkan beberapa jam saja untuk menyerap intisari protein yang terdapat dalam susu whey protein dibandingkan susu jenis lainnya. Karena tubuh mudah menyerap kandungan protein yang terkandung di dalamnya maka kebutuhan protein yang dibutuhkan oleh tubuh dapat dengan mudah terpenuhi.

Susu whey protein mempunyai sifat anabolik yaitu protein yang berguna untuk membentuk jaringan otot agar mengencang. Otot yang mengencang terjadi karena kadar asam amino yang ada di dalam darah menjadi melimpah sehingga protein yang dibutuhkan oleh otot akan terpenuhi. Karena berfungsi untuk membentuk serta mengencangkan otot tidak heran jika susu ini banyak dikonsumsi bagi Anda yang menginginkan bentuk tubuh yang atletis serta berotot. Susu ini juga baik untuk dikonsumsi sebelum ataupun sesudah berolahraga karena mudah untuk dicerna dan diambil sari proteinnya.

  • Susu Kasein

Jenis susu yang berikutnya adalah susu kasein. Susu jenis ini merupakan kebalikan dari susu whey protein. Susu jenis ini membutuhkan waktu cukup lama untuk dapat dicerna oleh organ usus dan menyerap nutrisinya. Diperlukan waktu 5 sampai 7 jam oleh tubuh untuk mencerna susu jenis ini. Karena membutuhkan waktu yang lama untuk dicerna maka susu kasein kurang cocok jika dipergunakan untuk pembentukan otot. Akan tetapi susu kasein mempunyai manfaat yang lainnya yaitu bersifat antikatabolik. Yaitu senyawa kimia yang berguna untuk memelihara jaringan otot serta menjaga kesehatan otot dari kerusakan.

Susu kasein ini sangat dianjurkan dikonsumsi ketika dalam keadaan tidak beraktivitas berat atau berolahraga karena tubuh dalam keadaan santai dan organ dalam tubuh tidak dalam keadaan bekerja keras. Waktu yang paling tepat untuk mengkonsumsi susu ini adalah sesaat sebelum tidur karena dalam keadaan tidur tubuh akan beristirahat sehingga memudahkan penyerapan yang dilakukan oleh tubuh.

Itulah dua hal berbeda mengenai susu Whey Protein dengan susu Kasein. Ada baiknya Anda mengkonsumsi kedua jenis susu ini agar otot dapat terbentuk dan membuatnya kencang sekaligus.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top
$(window).load(function() { // The slider being synced must be initialized first $('.post-gallery-bot').flexslider({ animation: "slide", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, itemWidth: 80, itemMargin: 10, asNavFor: '.post-gallery-top' }); $('.post-gallery-top').flexslider({ animation: "fade", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, prevText: "<", nextText: ">", sync: ".post-gallery-bot" }); }); });