Entertaiment

Film Horor Indonesia Yang Mendapatkan Penghargaan

Film Horor Indonesia Yang Mendapatkan Penghargaan

Selama ini seringkali film Indonesia yang bergenre horror mendapatkan pandangan sebelah mata dari banyak pihak. Hal tersebut disebabkan karena industri film Indonesia pernah dikukung oleh film-film horror dengan kualitas yang patut dipertanyakan. Dimana banyak film horror Indonesia yang hanya mengandalkan keseksian wanita-wanita yang ada di dalamnya. Namun bukan berarti semua film Indonesia memiliki format yang sama. Karena nyatanya masih banyak film horror Indonesia yang berkualitas. Bahkan sebagian mendapatkan penghargaan di luar negeri. Berikut ini  film horror Indonesia  yang mendapatkan penghargaan.

sponsor: kezia skin expert.

  1. Kala

Meskipun tidak terlalu terdengar gaungnya di Indonesia, namun bukan berarti film Kala tidak memiliki cakarnya sendiri. Karena kemudian film arahan Joko Anwar ini malah mendapatkan apresiasi tinggi di luar negeri. Hal tersebut dibuktikan dengan film Kala yang berhasil diputar di Puchon International Fantastic Film Festival 2007, Bangkok International Film Festival 2007 hingga Vancouver International Film Festival 2008. Tentu sebuah apresiasi tinggi yang tidak bisa dipandang sebelah mata. Bahkan dengan film ini juga, sang sutradara yaitu Joko Anwar berhasil mendapatkan penghargaan dari luar negeri sebagai salah satu sutradara terbaik.

  1. Rumah Dara

Film Horor Indonesia Yang Mendapatkan Penghargaan

Bisa dibilang, film Rumah Dara membawa gairah tersendiri bagi film horror Indonesia. Yaitu menghadirkan format film horror yang penuh darah dan sangat menegangkan hingga akhir. Sehingga tidak heran apabila film yang menjadikan Shareefa Danish sebagai peran utamanya ini bukan hanya mendapatkan pujian dari dalam negeri namun juga dari luar negeri. Salah satu bukti utamanya keberhasilan dari Shareefa Danish mendapatkan penghargaan best actress dalam Puchon International Fantastic Film Festival pada tahun 2009 yang lalu. Hal tersebut tidak lepas karena akting luar biasa yang ditunjukan oleh Shareefa Danish dalam film bergenre horror tersebut. Film Rumah Dara sendiri mengisahkan tentang sebuah keluarga kanibal yang menjebak sekumpulan anak muda dalam terror yang tidak pernah mereka duga sebelumnya.

  1. Pintu Terlarang

Dengan menjadikan nama Fachri Albar dan juga Marsha Timothy sebagai pemeran utama, Pintu Terlarang berhasil mendapatkan apresiasi di luar negeri. Hal tersebut tentunya terjadi bukannya tanpa alasan. Alasannya adalah karena cerita yang mengalirkan menegangkan dan juga twist ending yang mengejutkan. Salah satu bukti nyatanya adalah keberhasilan film Pintu Terlarang dinobatkan sebagai salah satu dari 100 film terbaik dunia yang ditulis oleh majalah Sight and Sound yang berasal dari Negara Inggris.

  1. Modus Anomali

Joko Anwar kembali menobatkan dirinya sebagai salah satu sutradara jenius yang berasal dari Indonesia. Kali ini kembali dengan film bergenre horror yang menjadikan Rio Dewanto sebagai bintang utamanya. Tidak tanggung-tanggung karena film Modus Anomali berhasil menyabet penghargaan dari Bucheon Award. Yaitu sebuah penghargaan prestisius yang berasal dari Network of Asian Fantastic Film yang diselenggarkan di Korea Selatan.

  1. Takut: Faces Of Fear

Film Horor Indonesia Yang Mendapatkan Penghargaan

5 sutradara handal Indonesia bergabung dalam sebuah proyek film horor berkualitas berjudul Takut: Faces of Fear. Aktor-aktor papan atas Indonesia pun ikut dilibatkan dalam film ini. Sebut saja seperti Lukman Sardi, Eva Celia, Marcela Zalianty hingga Shareefa Danish. Dan film yang dinahkodai oleh lima sutradara ini nyatanya bukan hanya mampu mencuri perhatian penonton dalam negeri namun juga luar negeri. Hal tersebut dibuktikan dengan film bergenre horor ini yang mendapatkan apresiasi tinggi di International Film Festival Rotterdam di tahun 2009 yang lalu.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top
$(window).load(function() { // The slider being synced must be initialized first $('.post-gallery-bot').flexslider({ animation: "slide", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, itemWidth: 80, itemMargin: 10, asNavFor: '.post-gallery-top' }); $('.post-gallery-top').flexslider({ animation: "fade", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, prevText: "<", nextText: ">", sync: ".post-gallery-bot" }); }); });