Info Kedokteran

CARA MENJAGA PARU PARU AGAR TETAP SEHAT

Paru-paru adalah organ tubuh yang sangat penting bagi pernafasan manusia. Jika di dalam paru-paru ini terdapat gangguan atau penyakit, pasti sistem pernafasan di tubuh kita akan terganggu. Jika hal ini tidak segera diatasi, maka  akan dapat berakibat sangat fatal bagi si penderita itu sendiri, bahkan hal ini juga bisa mengakibatkan kematian seseorang. Berikut ini cara menjaga agar paru-paru kita tetap sehat dan terjaga performanya.

CARA MENJAGA PARU PARU SEHAT

Mungkin sudah cukup awam bahwa paru-paru merupakan organ yang penting untuk kelangsungan kehidupan manusia. Namun begitu, banyak orang yang mengabaikan bahwa menjaga penting organ paru-paru ini, dikarenakan kurangnya pemahaman tentang cara menjaga kesehatan paru-paru.

  • HINDARI ROKOK

Cara utama agar paru-paru tetap terjaga ialah dengan cara menghindari rokok, karena rokok sendiri ini adalah benda yang banyak  mengandung zat-zat yang sangat beracun, satu di antaranya yaitu nikotin. Jika zat beracun ini sampai masuk kedalam organ penting kita di dalam tubuh maka memberikan efek sangat berbahaya saat terakumulasi.

  • HINDARI POLUSI UDARA

Untuk menjaga paru-paru tetap sehat, berusaha lah untuk mencari udara yang bebas polusi. Udara yang sehat tanpa polutan pastinya akan menyehatkan tubuh terutama organ paru-paru. Udara yang bersih biasanya belum tercampur oleh banyak polusi seperti dari dampak asap kendaraan bermotor, pabrik, dan lainnya. Sebagai sumber udara sehat yang paling dekat adalah dengan memiliki pohon di halaman / pekarangan rumah. Memiliki rumah di tengah kota identik dengan banyak polusi udara, jadi solusinya dengan menanam pohon atau tumbuhan hijau di dekat atau di pekarangan rumah, agar organ paru-parutidak bekerja ekstra untuk menyaring udara kotor akibat polusi. Jika akan bepergian dan ingin menghindari polusi udara, caranya mudah saja, yaitu dengan menggunakan masker untuk menutupi hidung dan juga mulut dari bahayanya polusi udara di luar.

  • HINDARI POLA PIKIR STRES

Rasa stress sendiri sejatinya disebabkan oleh kelelahan yang dikarenakan menghadapi suatu masalah. Demi alasan untuk menjaga kesehatan paru-paru sebisa mungkin meminimalkan stress yang ada dalam pikiran. Dengan tidak mengalami stress maka, tekanan darah menjadi lebih stabil, tidak mudah naik dan turun, sehingga terhindar dari suatu tekanan yang mempengaruhi jalannya organ pernafasan ini. Oleh karenanya penting sekali jika memiliki masalah hendaknya dihadapi dengan pemikiran dingin dan tenang untuk mendaptkan solusi yang tepat dan efektif pula.

  • OLAHRAGA YANG RUTIN

Melakukan olahraga bisa dimnfaatkan untuk meminimalkan stress. Stress yang berkepanjangan pada akhirnya membahayakan kesehatan. Gaya hidup sehat adalah minimal stress dan juga imbangi dengan makanan yang sehat serta imbang dalam berolahraga. Pentingnya olahraga untuk kesehatan, selain membakar kalori yang ada di dalam tubuh, juga dapat membuat paru-paru kita lebih sehat. Hal ini bisa terjadi karena pernafasan kita akan terjaga dan juga akan tertata ketika kita sedang berolahraga. Olahraga yang disarankan yang berhubungan dengan ritme pernafasan adalah berenang, berlari, dan bahkan dengan olahraga berjalan pun jika dilakukan dengan rutin bisa juga turut menjaga kesehatan paru-paru kita.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top
$(window).load(function() { // The slider being synced must be initialized first $('.post-gallery-bot').flexslider({ animation: "slide", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, itemWidth: 80, itemMargin: 10, asNavFor: '.post-gallery-top' }); $('.post-gallery-top').flexslider({ animation: "fade", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, prevText: "<", nextText: ">", sync: ".post-gallery-bot" }); }); });