Olahraga

Cara Melakukan Push Up Dengan Benar

Banyak cara dilakukan agar badan terlihat atletis, baik dari olah raga, berlatih pada pusat kebugaran (gym) dan lain sebagainya. Push up merupakan olah raga ringan yang banyak digemari oleh kaum pria namun akahir-akhir ini banyak juga kaum wanita yang ikut tertarik menggunakan push up sebagai media agar terlihat langsing. Namun untuk dapat mengaplikasikannya, sebaiknya Anda tahu bagaiman cara melakukan push up dengan benar agar nantinya tidak menimbulkan cidera.

Cara Melakukan Push Up Dengan Benar

Sponsor: dr rochelle skin expert

Push up banyak dipilih karena sangat ampuh untuk mengencangkan otot pada perut dan juga lengan. Jika dilakukan dengan rutin setiap hari maka bukan tidak mungkin otot-otot pada tubuh akan mengencang dan tubuh akan menjadi atletis. Namun ada banyak oarang yang tidak tahu bahkan asal–asalan saat melakukan push up, hal itu membuat push up yang dilakukan jadi kurang maksimal dan hasilnyapun akan kurng maksimal pula.Berikut ini akan sedikit dijelaskan tentang cara melakukan push up dengan benar agar dapat membuahkan hasil yang maksimal, antara lain sebagai berikut :

Pemanasan: Pemanasan mutlak dibutuhkan setiap akan melakukan olah raga termasuk juga push up. Pemanasan bertujuan untuk melenturkan otot–otot pada tubuh sebelum berolah raga, pemanasan juga bertujuan untuk menghindari resiko cidera seperti otot kram dan kesleo pada saat melakukan push up.

Posisi tengkurap di atas lantai: Tengkurap pada lantai merupakan dasar bila Anda ingin melakukan push up. Selain pada lantai push up juga dapat dilakukan di atas matras agar Anda dapat melakukan push up dengan nyaman.

Posisi tangan: Posisi kedua tangan disamping badan sejajar dengan bahu, jari jemari tangan dirapatkan. Usahakan Posisi tangan Anda tidak terlalu jauh dari badan Anda, hal itu bertujuan untuk memudahkan pada saat akan mengangkat tubuh Anda.

Posisi kaki: Posisi Kaki harus lurus dan dirapatkan serta jari–jari pada telapak kaki harus menyentuh lantai (matras). Sementara bagi wanita bisa menggunakan posisi kaki yang sedikit menekuk agar mempermudah gerakan.

Angkat badan: Setelah semua posisi sudah pas langkah terakir adalah mengangkat badan Anda. pertama kali dilakukan dengan perlahan karena biasanya akan terasa sangat berat karena seluruh tenaga akan bertumpu pada lengan sebagai penyangga tubuh yang terangkat. Posisi badan harus tegak lurus pada saat tubuh diangkat naik. Naik dan turunkan badan secara terus menerus dan berulang kali sesuai yang Anda inginkan.

Catatan: Sebagai permulaan push up dapat dilakukan pada dinding dengan posisi berdiri. Hal ini lebih mudah dilakukan karena tidak semua beban tubuh Anda ditopang oleh kedua lengan. Push up dengan cara berdiri hampir sama dengan push up pada lantai Posisi tangan dan kaki juga sama. Hanya saja jari–jari kaki tidak perlu menyentuh permukaan lantai (jinjit).

Demikian sedikit ulasan mengenai cara melakukan push up dengan benar. Push up yang dilakukan dengan benar dan juga rutin dapat memberikan efek yang sangat baik bagi kesehatan dan kebugaran tubuh Anda. jika Anda rutin melakukannya bukan tidak mungkin tubuh atletis dan otot yang kencang akan Anda dapatkan.

0
0%
like
0
0%
love
0
0%
haha
0
0%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top
$(window).load(function() { // The slider being synced must be initialized first $('.post-gallery-bot').flexslider({ animation: "slide", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, itemWidth: 80, itemMargin: 10, asNavFor: '.post-gallery-top' }); $('.post-gallery-top').flexslider({ animation: "fade", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, prevText: "<", nextText: ">", sync: ".post-gallery-bot" }); }); });