Entertaiment

Membuat Bulu Kuduk Merinding! Ini 3 Karakter Film Badut Jahat Paling Dikenal

3 Karakter Film Badut Jahat Paling Dikenal

3 karakter film badut jahat paling dikenal. Kesuksesan sebuah film tentunya ditentukan dengan banyak hal. Mulai dari ceritanya, settingnya hingga karakternya. Khusus untuk yang disebut terakhir memang bisa dibilang, seringkali mendapatkan lampu sorot perhatian tersendiri. Hal tersebut bukannya tanpa alasan. Karena yang perlu diketahui adalah bahwa karakter seringkali yang menjadi tolak ukur kesuksesan sebuah film. Seperti yang diketahui bahwa banyak film yang sukses di pasaran tidak bisa dilepaskan dari karakter di dalamnya yang mencuri perhatian. Karena apabila sebuah karakter telah mencuri perhatian banyak orang yang menontonnya maka dipastikan bahwa karakter tersebut bukan hanya hidup di dalam cerita film namun juga telah hidup di kepala para penontonnya. Sesuatu yang secara langsung pasti juga akan membuat film tersebut akan dikenang dalam waktu yang lama. Sebut saja seperti karakter Mr. Bean, karakter James Bond maupun karakter Harry Potter. Dimana karakter-karakter tersebut tetap diingat bahkan terus hidup di pikiran para penontonnya meskipun filmnya telah berlalu. Dan nyatanya karakter-karakter yang berkesan bukan hanya karakter bertipe protagonist. Karena pada kenyataannya, karakter antagonis juga bisa mencuri perhatian para penontonnya. Tentunya dengan catatan bahwa karakter-karakter tersebut memiliki penggambaran yang kuat dan juga berhasil diperankan dengan sempurna. Dan karakter Badut yang dikenal dengan image sebagai teman anak-anak berhasil diubah sedemikian rupa menjadi karakter menyeramkan. Bahkan  beberapa diantaranya menjadi sangat terkenal seperti berikut ini:

sponsor: pemutih wajah.

  1. Joker (The Dark Knight)

3 Karakter Film Badut Jahat Paling Dikenal

Bisa dibilang, karakter Joker yang merupakan musuh Batman adalah karakter awal yang mengubah imaje seorang badut. Dimana Joker yang memiliki perawakan seperti badut ini memiliki sifat jahat,  kriminal, licik bahkan juga gila. Sebuah kombinasi sifat yang tentunya tidak mudah untuk bisa dimainkan oleh para aktor. Namun dari sekian banyak versi joker pada banyak film, bisa dibilang ada satu karakter Joker yang telah begitu dikenal oleh banyak orang. Karakter Joker tersebut tidak lain yang berada di film The Dark Knight arahan Christopher Nolan. Dimana karakter Joker tersebut berhasil diperankan dengan begitu sempurna oleh Heth Ledger. Yakni ia mampu memerankan karakter Joker yang gila, licik, menakutkan dan juga sangat kriminal. Sesuatu yang kemudian membuat banyak pihak memberikan pujian atas kecakapan Heth Ledger memerankan karakter tersebut. Bahkan dianggap sejauh ini, belum ada satupun yang berhasil memerankan karakter Joker sesempurna seperti yang dilakukan oleh Heth Ledger. Sehingga tidak heran apabila karakter Joker yang diperankan oleh Heth Ledger tetap dikenang sampai masa sekarang ini Padahal seperti yang diketahui bahwa film The Dark Knight sendiri dirilis pada tahun 2008 yang lalu. Namun nyatanya karakter Joker sebagai badut kriminal tersebut telah melekat kuat di kepala banyak orang yang menontonnya.

  1. Badut Pennywise (IT)

3 Karakter Film Badut Jahat Paling Dikenal

Akhir-akhir ini bisa dibilang ada satu film horror yang tengah menjadi perbincangan banyak orang. Film horror tersebut tidak lain adalah film It. Dimana hal tersebut bukanlah sebuah isapan jempol belaka. Karena sejauh ini, film It berhasil menjadi film horror paling sukses di tahun 2017 apabila melihat pendapatan yang berhasil didapatkan. Keberhasilan tersebut tentunya tidak bisa dilepaskan dari karakter Badut Pennywise yang dianggap banyak pihak berhasil dihidupkan begitu sempurna oleh Bill Skasgaard. Karena yang perlu diketahui adalah bahwa memerankan karakter Badut Pennywise bukanlah pekerjaan mudah. Apalagi aktor sebelumnya yaitu Tim Curry dianggap telah begitu baik memerankan badut pennywise versi lawas. Namun kemahiran Bill Skasgaard dalam memerankan karakter Badut Pennywise dianggap yang paling sempurna. Terutama dalam kemahirannya dalam menciptakan senyuman khas Badut Pennywise yang mengerikan. Sesuatu yang membuat siapa saja yang menontonnya akan dilingkupi dengan kengerian yang sangat bahkan hanya dengan melihatnya saja. Sehingga tidak heran apabila kemudian pamor dari Bill Skasgaard ikut melejit bersama dengan keberhasilannya memerankan karakter Badut Pennywise tersebut. Karena yang perlu diketahui bahwa sebelum Bill Skasgaard, ada beberapa aktor yang dijagokan memerankan karakter tersebut. Bahkan salah satu namanya adalah seperti Johny Depp. Namun Bill Skasgaard mampu membuktikan bahwa dia adalah aktor paling cocok untuk memerankan badut iblis tersebut.

  1. Twisty (American Horor Story)

3 Karakter Film Badut Jahat Paling Dikenal

Karakter Badut jahat berikutnya yang bisa dibilang diingat banyak penonton adalah Twisty. Twisty sendiri adalah karakter badut yang diambil dari cerita American Horor Story. Yakni dikisahkan bahwa ada seorang anak keterbelakangan mental yang bekerja di sebuah sirkus sebagai seorang badut. Namun karena keterbelakangan mentalnya tersebut membuatnya akhirnya kehilangan pekerjaannya. Dalam keadaan frustasi tersebut, ia kemudian melakukan sesuatu yang mengerikan. Hal tersebutlah yang kemudian membuat para penonton akan selalu teringat dengan karakter badut yang mengerikan satu ini.

Setiap karakter tentunya memiliki kelebihan masing-masing. Bahkan tidak terkecuali antagonis sekalipun Apalagi apabila karakter tersebut berhasil diperankan dengan sempurna. Maka dipastikan bukan hanya kesuksesan sebuah film yang akan didapatkan namun karakter tersebut akan diingat terus oleh banyak orang. Bukan dalam waktu yang pendek namun bisa juga dalam jangka waktu yang panjang. Seperti tiga karakter badut jahat yang sudah disebutkan diatas tersebut tadi.

0
0%
like
0
0%
love
1
50%
haha
1
50%
wow
0
0%
sad
0
0%
angry

Comments

comments

To Top
$(window).load(function() { // The slider being synced must be initialized first $('.post-gallery-bot').flexslider({ animation: "slide", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, itemWidth: 80, itemMargin: 10, asNavFor: '.post-gallery-top' }); $('.post-gallery-top').flexslider({ animation: "fade", controlNav: false, animationLoop: true, slideshow: false, prevText: "<", nextText: ">", sync: ".post-gallery-bot" }); }); });